Categories

Tentang Saya

Dr. Agfianto Eko Putra, C. NNLP Pract.
adalah seorang Dosen sekaligus Ketua Program Studi Elektronika dan Instrumentasi (atau yang terkenal dengan sebutan ELINS) periode 2011-2015. Beliau juga seorang penulis lebih dari 8 buah buku (termasuk dalam bentuk ebook) yang salah satunya adalah sebuah buku motivasi dan sisanya merupakan buku-buku best seller dalam bidang Mikrokontroler, PLC dan Robotika serta masih terus berkarya hingga sekarang. Dilahirkan pada tahun 1968 dari seorang ayah fotografer (juga suka elektronika) dan sang ibu yang jago masak (saat ini memiliki usaha catering di Yogyakarta). Beliau menyelesaikan studi S1, S2 dan S3 dalam bidang Pemrosesan Sinyal Digital dan Embedded System, dan telah berkecimpung dalam dunia elektronika, instrumentasi dan pengolahan sinyal lebih dari 15 tahun.

Selain menjadi dosen dan penulis buku, beliau juga seorang konsultan, pembicara sekaligus motivator. Beberapa perusahaan klien yang pernah ditangani baik dalam konsultasi, seminar maupun motivasi antara lain: Pertamina Rewulu Yogyakarta, Pertamina Semarang Yogyakarta, PT. Intesol Jakarta, Chevron Kalimantan Timur, PT. Joglo Gama Rekayasa Yogyakarta, BRI Yogyakarta, Kodeco Oil Company, Total, Chevron Geothermal Jawa Barat, Teknik Elektro Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, Teknik Elektro Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga, Teknik Elektro Universitas Sanata Dharma, Fakultas Sains dan Teknologi UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta dan lain sebagainya.

Beliau juga sekaligus founder grup PINTAR EMBEDDED SYSTEM di Facebook yang telah beranggotakan lebih dari 4.000 orang (Mei 2016). Merupakan salah satu dari PIC (Person in Charge) sekaligus pemrakarsa INSPIRE atau proyek besar Satelit Perguruan Tinggi (IiNUSAT-1) Indonesia sejak tahun 2010. Juga saat ini (sejak 2015) sebagai Ketua grup riset Satelit dan Kedirgantaraan, LPPT – Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta.

Hotline atau SMS: agfi68@gmail.com (untuk konsultasi, informasi & permintaan pembicara)  – dan ini halaman Facebook saya.

Untuk Kerjasama/Seminar/Proyek/Coaching
silahkan hubungi email agfi@ugm.ac.id

Teknologi Embedded Electronics and System (mikrokontroler, fpga, plc)
Topik Pasti Ada Hikmahnya, Technopreneurship dan Transformasi Diri

Bagaimana saya bisa membantu Anda?

  • Pelatihan (private atau in-house) dan produk Elektronika & Instrumentasi:
    • FPGA
      • Menggunakan skematik;
      • Menggunakan VHDL;
    • Matlab dasar dan lanjut;
    • Mikrokontroler (AT89, AVR, Basic Stamp);
    • Programmable Logic Controller (PLC);
    • HMI/Scada;
    • Automation System;
    • LabVIEW;
    • Inhouse training.
  • Pembangunan Otomasi sistem yang mencakup:
    • Pembuatan OTS (Operator Training Simulator).
    • Total solution from floorplant to management (decision maker support) or ERP.
  • Pembicara Seminar:
    • Mikrokontroler, PLC, Otomasi Sistem, DSP, Embedded Electronics, dll.
    • Revolusi Kewirausahaan Mandiri
    • Pengembangan pribadi (self development), dll

Klien (seminar, workshop, projects, dll)

  • BRI Yogyakarta
  • Pertamina – Rewulu, Yogyakarta
  • Pertamina – Pengapon, Semarang
  • Chevron, Kalimantan Timur
  • PT. Intesol, Jakarta
  • FMIPA, IST “Akprind”, Yogyakarta
  • Elektronika & Instrumentasi, Fisika, FMIPA, UGM, Yogyakarta
  • PT. Joglo Gama Rekayasa, Yogyakarta
  • Teknik Elektro, Fak. Sains dan Teknologi, Universitas Sanata Dharma – Yogyakarta
  • Teknik Elektro, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta
  • Fakultas Sains dan Teknologi, UIN Sunan Kalijaga – Yogyakarta
  • dan lain-lain.

Supported by