Wow enaknya belajar pemrograman aplikasi mikrokontroler AVR menggunakan Flowcode 3 for AVR sebagaimana sudah saya tulis artikel-nya sejak awal. Kali ini dicoba membuat aplikasi dengan tampilan LCD 2×16, hanya sekedar menampilkan dua kalimat, masing-masing di baris-1 dan baris-2, diagram atau flow-nya ditunjukkan pada Gambar 1 (termasuk hasil simulasinya).
Gambar 1
Hasil kompilasi kedalam Bahasa C saya tunjukkan satu persatu. Pada bagian pertama, sebagaimana ditunjukkan pada Gambar 2, merupakan deklarasi fungsi-fungsi makro untuk menangani LCD (baris 66 – 74). Terdapat 9 macam fungsi makro LCD dan hanya 3 yang akan digunakan dalam program, yaitu:
- FCD_LCDDisplay0_Start(), digunakan untuk inisialisasi LCD;
- FCD_LCDDisplay0_PrintString(char* String, char MSZ_String), digunakan untuk menuliskan string, dan
- FCD_LCDDisplay0_Cursor(char x, char y), digunakan untuk menempatkan kursor dengan posisi kolom,baris).
Gambar 2